Serius itu perlu.
Menjalin hubungan dengan siapapun perlu serius. Serius artinya kita menganggap hubungan ini penting, karena itu pikiran dan tindakan kita bukan hanya mementingkan diri sendiri tapi juga perasaan pasangan.
Tapi bukan hal yang mudah menentukan apakah seseorang serius menjalin hubungan dengan kita. Karena kadang-kadang ucapannya begitu manis tapi kenyataannya tidak sesuai harapan. Seseorang yang sudah kita kenal dekat sekalipun masih saja terus kita pertanyakan keseriusannya, apalagi jika tak ada kata yang keluar dari bibirnya.
Apa Kata Quotes?
WHEN SOMEONE SERIOUSLY WANTS TO BE A PART OF YOUR LIFE
Saat seseorang serius ingin menjadi bagian dari hidupmu
THEY WILL SERIOUSLY MAKE AN EFFORT TO BE IN IT
Mereka akan berusaha untuk itu
NO REASONS
Tanpa banyak penjelasan
NO EXCUSES
Tanpa banyak alasan
Keseriusan seseorang gampang dikenali
Jika dia memang benar-benar ingin menjadi bagian hidupmu maka dia:
(1) Berusaha untuk itu.
- Berusaha mencari informasi tentang dirimu.
- Berusaha mencari nomor kontakmu sehingga dia bisa menghubungimu secara langsung.
- Berusaha untuk mengenalmu secara pribadi.
- Berusaha untuk berbaur dengan teman-teman dan keluarga besarmu.
- Berusaha memahami keinginanmu dan menyesuaikan keinginan itu dengan dirinya.
- Berusaha beradaptasi dengan kebiasaanmu yang berbeda dengan kebiasaannya.
- Berusaha mengerti dirimu.
- Berusaha dengan keras menjadi bagian dari keseharianmu.
(2) Tak perlu banyak penjelasan, langsung action.
- Baginya tindakan jauh lebih bermakna dari sebuah kata-kata.
- Terlalu banyak bicara tapi tak ada tindakan adalah tanda ketidakseriusan dan dia menghindari itu.
- Dia menyesuaikan ucapan dan tindakannya. Kalau dia mengatakan dia serius dan suka padamu, maka tindakannya akan menunjukkan rasa suka itu. Bukan sebaliknya.
- Penjelasan yang bertele-tele bisa kehilangan makna jika tak ditindaklanjuti. Seorang wanita sudah terlalu sering mendengar rayuan, pujian, dan kata-kata manis dari pria yang disukainya. Bukannya tak suka dengan permainan kata-kata, tapi wanita lebih suka bukti dan tindakan nyata.
(3) Tak perlu banyak alasan.
- Rasa suka pada seseorang sudah cukup menjadi dorongan baginya untuk melakukan sesuatu. Rasa suka perlu diungkapkan agar orang yang disukai tahu dan komunikasi bisa dilanjutkan. Apakah perasaannya berbalas atau tidak.
- Jika dia serius dia akan segera mengungkapkan perasaannya, membuktikan ucapannya dengan tindakan nyata, tidak pake lama dan tidak banyak alasan.
- Mereka yang tidak serius, cenderung untuk mengulur waktu mengungkapkan apa yang ada di dalam hatinya. Karena dia tidak menganggap hubungan ini penting. Untuk mendukungnya dia akan mengungkapkan alasan yang bertele-tele dan penjelasan yang panjang lebar agar orang lain mengerti tindakannya.
- Dia selalu punya alasan atas semua tindakannya. Mengapa tidak segera mengungkapkan perasaan, ada alasannya. Mengapa dia jarang menelepon pasti ada alasannya. Mengapa dia membatalkan janji kencan, dia punya alasannya. Tak ada satupun tindakan yang tak disertai alasan. Dia punya segudang alasan untuk menjelaskan mengapa dia melakukan sesuatu (yang sialnya kamu tidak suka). Kamu melihat tidak ada itikad baik darinya untuk menjalin hubungan denganmu.
Jadi jika orang yang kamu sukai tidak BERUSAHA untuk menjadi bagian dari hidupmu, dia selalu BERTELE-TELE dalam ucapannya, panjang-panjang dalam penjelasannya, disertai segudang ALASAN yang menurutmu dibuat-buat, itu tanda dia tak serius dan kamu harus melepasnya. Selamat tinggal adalah kata yang tepat untuknya. Dia tak pantas bagimu karena dia tak pernah memantaskan diri untuk menjadi bagian hidupmu.
The end...
No comments:
Post a Comment